Dahulu kita sering dan suka mendengarkan lagu saat sedang belajar, jogging, mengendarai mobil dan sebelum tidur. Namun sekarang dengan berkembangnya teknologi kebutuhan akan mendengarkan musik menjadi bertambah. Bahkan sekarang sudah banyak didapati wireless speaker yang anti air.
Sebuah perusahaan di Amerika Serikat yang sudah berdiri sejak tahun 1873 yang bernama Kohler, menciptakan sebuah produk pancuran air atau shower head yang dilengkapi dengan speaker wireless yang dapat dihubungkan dengan koneksi Bluetooth ke telepon selular, tab, maupun komputer kita agar dapat kita gunakan untuk mendengarkan lagu sambil mandi.
Wireless speaker ini dinamakan Moxie dan dipasarkan dengan harga USD $199. Alat ini dapat dilepas dari pancurannya agar dapat dilakukan pengecasan ulang, atau dibawa kemanapun kita mau.
Pemasangannya pun sangatlah mudah. Dapat dilepas dan dipasang kembali dengan sangat mudah juga tentunya. Menurut catatan spesifikasi yang ada, alat ini dapat digunakan hingga 7 jam dalam sekali pengecasan baterai.
Bagaimana dengan anda, apakah menurut anda produk ini anda butuhkan? Silahkan berikan komentar anda.
Sumber:
No comments:
Write comments