Wednesday, August 10, 2016

GIIAS 2016

Gaikindo Indonesia International Auto Show 2016 akan dilaksanakan pada tanggal 11-21 Agustus 2016 mendatang di Indonesia Convention Exhibition.

Harga ticket masuknya pada tanggal 11 Agustus 2016 Rp150.000,- dan dibuka untuk umum dari Pukul 17:00 - 21:00.

Harga ticket masuk hari Senin sampai Kamis adalah Rp50.000,- dan dibuka dari Pukul 11:00 - 21:00
Untuk hari Jumat, Sabtu, Minggu dan hari Libur Nasional adlah Rp70.000,- dan dibuka dari Pukul 10:00 - 21:00.
Sedangkan pada tanggal 17 Agustus 2016, gratis untuk kalangan Guru, TNI dan Polisi dengan hanya memperlihatkan identitas resmi.

Berikut adalah merek-merek kendaraan yang ikut berpartisipasi di GIIAS 2016 dan tempat exhibition nya.

1. Audi
Audi akan bertempat di hall 5, mereka akan menampilkan model model baru dari mobil yang sudah tercipta, seperti audi A4, A8, Q3, Q7, dan TT S


Sumber foto
Sumber foto
Sumber foto
Sumber foto

2.BMW
BMW akan menampilkan dua mobil sport, yaitu mobil coupe yg bertenaga
307 DK, atau M2 coupe, dan seri yang anda pernah jumpai di GIIAS 2014, yaitu BMW i8. Dan seperti nya BMW i8 akan dijual di Indonesia.

Sumber foto
Sumber foto

3. Chevrolete
Chevrolete akan mengeluarkan mobil facelift saja, tidak ada model baru, dan yang akan anda temui adalah facelift dari captiva dan trailblazer. Yang menarik nya adalah pengadopsian apple car play pada kedua mobil tersebut.

Sumber foto
Sumber foto

4. Datsun
Tidak memiliki model baru untuk event kali ini, mungkin hanya akan beberapa model datsun yang sudah ada. Padahal, datsun sekarang memiliki rival yang berat, karena toyota dan daihatsu telah mengeluarkan mpv 7 seater yang sekelas dengan datsun go+ panca.

Sumber foto

5. Daihatsu
Seperti biasa, daihatsu akan menampilkan beberapa model mobil yaitu tempo, hinata dan kesport. Yang paling menarik adalah daihatsu sigra, yaitu 7 seater lcgc yang akan menjadi rival datsun go+ panca.
6.Mazda
Di 2016 ini mazda akan membawa cx-3 dan sepertinya cx-3 yang akan masuk sepertinya adalah cx-3 yang mengusung mesin 2000 cc bensin.

7.Mini
Akan memiliki 2 varian baru, yaitu mini clubman, dan mini yang ditunggu tunggu mini convertible. Seperti biasa akan ada 2 varian mesin yaitu 1500 cc 3 silinder 163 dk, dan 2000cc 4 silinder 229 dk.
8. Mercedes benz
Mercedes Benz akan menampilkan mercedes benz E class W213 yang bentuk nya sudah seperti s class dan c class yang terbaru. Dan sekarang mercedes benz pun akan mengeluarkan C class coupe dan juga maybach S600.

9.mitsubishi
Yang satu ini akan mengeluarkan mpv sekelas avanza, yang bentuk konsep nya sudah ada namun belum bisa dipesan, tetapi mitsubishi berjanji mobil ini akan menjadi unik karena akan ada gabungan dari MPV biasa dan juga SUV.

10. Jaguar
Mereka akan memamerkan F Pace, yaitu jaguar versi SUV, dan akan ada dua versi, yaitu yang normal dan first edition yang hanya tersedia 2000 unit didunia.
11. Isuzu
Akan ada D-Max facelift, yang akan menggunakan mesin yang sama seperti yang sebelum facelift.
12. Nissan
Sama seperti datsun tidak ada model baru, tapi mereka ada satu program yaitu GT Academy.

13. Suzuki
Suzuki akan melahirkan banyak model di GIIAS kali ini, karena Suzuki memiliki banyak varian baru, seperti suzuki sx-4 X-cross, dan akan ada 3 model yang belum dijual, yaitu vitara brezza, baleno hatchback, dan ignis. Dan akan ada Jimmy yang baru.
14. Toyota
Tidak perlu ditanya lagi, pasti nya akan ada model baru lagi dari Toyota, yang sudah ada adalah calya, tetapi bukan itu yang diunggulkan toyota, ada lagi toyota mirai, dan toyota ch-r.
15. Land rover
Mereka akan memejeng evoque facelift, dan mereka sedang berusaha keras untuk memasarkan evoque yang convertible, yaitu suv convertible pertama didunia.

16. Lexus
Pabrikan ini akan menyaingi BMW M5, C63 dan kawan kawan nya, dengan megeluarkan mobil Lexus GS-F. Unik nya adalah mobil GS-F kali ini akan menggunakan mesin naturally aspirated, berbeda dengan yang lain yang sudah menggunakan turbo. Selain itu, lexus pun akan menampilkan mobil berbahan bakar hidrogen pertama.
17. Jeep
Dari pabrikan ini, Jeep akan mengeluarkan 2 buah varian spesial yaitu Jeep Rubicon Brute dan Mopar special Edition
18. Dodge
Dodge kabar nya akan menampilkan Journey platinum.
19. Volkswagen
Pabrikan mobil Jerman ini tidak hanya akan menampilkan varian yang sudah ada, tetapi juga akan menampilkan caravelle yang terbaru.

20. Honda
Pada tahun ini Honda, mereka bilang akan menampilkan clarity fuel car.

21. Hyundai
Hyundai dirumorkan akan menampilkan 10 model mobil, dan salah satu nya yaitu yang paling baru adalah hyundai i20.
22. KIA
Sodara dari Hyundai ini, akan mengusungkan all new sportage dan grand sedona.
23. Wuling
Merk baru dari cina, yang dikabarkan akan merakit mobil di Indonesia. Namun pada GIIAS kali ini dikabarkan akan menampilkan dua suv terbaru dari mereka yaitu hong guan, dan bau jun 730.

Jadi begitulah prediksi dari oto driver di video youtube yang bisa anda temukan di link dibawah ini.


Tunggu apa lagi, luangkan waktu dan segera mengintip mobil idamanmu.


No comments:
Write comments